Selasa, 06 April 2010

tugas riset akuntansi

Nanang Rusyanto

21207516

3eb01


alasan saya memilih judul “HUBUNGAN ANTARA PERPUTARAN PIUTANG DAGANG DAN PERPUTARAN KAS TERHADAP TINGKAT LIKUIDITAS PERUSAHAAN”


Bagi sebagian perusahaan likuiditas merupakan permasalahan yang dianggap relatif sulit. Karena likuiditas yang tinggi dapat dipandang positif di suatu pihak, seperti investor, tetapi disisi lain likuiditas yang tinggi merupakan gambaran lemahnya kinerja perusahaan karena terlalu banyaknya dana yang menganggur. Begitupun sebaliknya, bagi investor likuiditas perusahaan yang rendah merupakan hal yang negatif, tetapi jika dilihat dari sisi kinerja perusahaan, perusahaan tersebut dapat memanfaatkan dana yang menganggur di perusahaan secara maksimal.

Likuiditas adalah kemampuan suatu perusahaan dalam melunasi kewajiban jangka pendeknya dengan menggunakan aktiva lancar yang mudah dikonversikan menjadi uang tunai. Piutang jangka pendek dan kas merupakan aktiva lancar yang likuid atau dapat dengan mudah dikonversikan menjadi uang tunai, tanpa waktu yang relative lama. Yang menjadi pertanyaan saya apakah perputaran pada piutang serta arus kas suatu perusahaan mempengaruhi likuiditas perusahaan. Untuk itu saya meneliti pengaruh tersebut. Penelitian saya, saya beri judul “HUBUNGAN ANTARA PERPUTARAN PIUTANG DAGANG DAN PERPUTARAN KAS TERHADAP TINGKAT LIKUIDITAS PERUSAHAAN”

Dan dalam penelitian ini saya ingin mengetahui Apakah ada hubungan yang signifikan antara perputaran piutang dengan likuiditas perusahaan ? apakah ada hubungan yang signifikan antara perputaran kas dengan likuiditas perusahaan ? dan Bagaimana hubungan antara perputaran piutang dan perputaran kas pada dengan tingkat likuiditas perusahaan ?.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar